Tips Menjaga Kesehatan Pada Bulan Ramadhan

Tips Menjaga Kesehatan Pada Bulan Ramadhan
ALlhamdulilah, Sahabat Berbagi Ilmu Positif 26 di Awal Bulan Ramadhan ini kita masih diberikan kesehatan. 
Amin... 👦👦👦
gimana nich yang menjalankan Puasanya.. Lancar-lancar jaya... ya... 
Kali ini Berbagi Ilmu Positif 26 akan Membagikan bagaimana Tips Menjaga Kesehatan Pada Bulan Ramadhan.. Bulan yang Penuh Berkah..
Menurut.. Penelitian Berbagi Ilmu Positif 26 sebenarnya tidak ada yang harus Spesial siihh...
Di tengah kesibukan yang tetap padat dan tidak berbeda dari bulan-bulan sebelumnya dan hanya satu perbedaannya yaitu kita menjalankan aktifitas dalam kondisi berpuasa. Puasa bukanlah sebuah hukuman namun puasa adalah sebuah nikmat yang banyak sekali mengandung manfaat.

Dengan puasa kita dapat menahan amarah, menahan hawa nafsu dan menahan sifat-sifat buruk yang ada pada diri kita. Untuk memaksimalkan puasa maka kita di anjurkan untuk menjaga kesehatan agar tidak alfa dari puasa.



Berikut ini tips menjaga kesehatan selama ramadhan

1.    Niatkan puasa karena Allah
Dengan niat yang benar maka kita akan merasakan nikmatnya berpuasa dan nyaman dalam menjalankannya. Puasa bukan sekedar kuajiban tetapi puasa adalah cara
Allah mendidik kita agar sehat. Banyak penelitian yang menyebutkan puasa menyehatkan sehingga digunakan dalam dunia medis dimana orang yang akan melakukan operasi di anjurkan berpuasa. Jika puasa karena Allah maka tiada cara untuk kita emosi ataupun marah dan terhindar dari beberapa penyakit contohnya darah tinggi, serangan jantung, dan stroke.

2.    Jaga Olah Raga
Olahraga penting sekali untuk menjaga stamina. Namun olahraga seperti apa yang cocok saat bulan puasa?
 Yang pertama adalah olahraga lari pagi, tidak perlu jauh-jauh cukup mengitari lingkungan satu RT saja atau lingkungan rumah.
 Yang kedua adalah senam otak. Cukup santai dan memberikan efek yang luar biasa. Berbagi Ilmu Positif 26.

3.    Awali berbuka puasa dengan yang manis
Berbuka puasa dengan yang manis merupakan sunnah, selain itu juga dapat memberikan dampak bagi kesehatan karena saat puasa lambung kita kosong dalam beberapa jam sehingga saat diisi jangan langsung dengan makanan  berat karena dapat menyebabkan kram lambung.

 Selain itu juga hindari pertama kali berbuka puasa dengan minuman dingin/es, karena beberapa organ kita akan tidak siap dengan kejutan tersebut. Lebih baik buka 
dulu dengan air putih dan kurma lalu lanjutkan dengan makanan dan minuman yang lain. Berbagi Ilmu Positif 26.

4.    Berhentilah sebelum kenyang
Saat berbuka biasanya menjadi ajang untuk balas dendam, sehingga banyak sekali yang disiapkan untuk berbuka puasa, mulai kolak, es kolang kaling, makanan 
ringan, nasi sayur dan lain-lain, alhasil makan pun sampai kekenyangan.

Ada sebuah kasus pada kenalan penulis meninggal karena  kekenyangan. Menurut hasil otopsi orang tersebut meninggal karena terlalu kenyang yang menyebabkan oksigen tidak dapat beredar secara optimal.

Berhentilah sebelum kenyang ini supaya pencernaan kita tidak bekerja ekstra dan kita dapat menikmati makanan yang ada dengan santai. Selain itu juga jika kita

 berlebih makanan dapat kita bagi kepada  orang lain selain mendapat pahala puasa sama dengan yang berbuka puasa tanpa mengurangi pahala puasanya, kita dapat
 khusuk dapam menjalankan sholat sunnah tarawih.  Penyebab malas salah satunya adalah kekenyanagan. Berbagi Ilmu Positif 26

5.    Minum air putih yang cukup di malam hari
Tubuh manusia terdiri dari cairan sehingga air memilki peranan penting dalam tubuh. Minum air pada malam hari akan membuat anda segar di siang hari. Biasakan 
minnum air putih saat berbuka, sebelum tidur dan bangun tidur.

6.    Terapi berpikir positif
Dengan berpuasa di harapkan kita bisa berpikir positif dengan setiap masalah yang di hadapi, dengan  puasa dapat menjadi benteng kita untuk berpikir negatif terhadap diri sendiri dan orang lain.
Selalu berpikir positif memberikan dampak yang luar biasa pada kesehatan. Tubuh lebih fress dan pikiran menjadi tenang.

7.    Jangan Berlebihan
Dalam melakukan sesuatu janganlah berlebihan, dalam hal apapun tidak diajurkan berlebihan karena sebaik apapaun suatu tindakan jika dilakukan berlebihan akan berdampak negatif.
 Selamat menjalankan puasa bagi umat muslim, semoga sehat selalu dan berkah.
Berbagi Ilmu Positif 26


Jangan sampai ketinggalan postingan-postingan terbaik dari Tips Menjaga Kesehatan Pada Bulan Ramadhan. Berlangganan melalui email sekarang juga:

guru

BACA JUGA LAINNYA:

0 Response to "Tips Menjaga Kesehatan Pada Bulan Ramadhan"

OPS